Masih Banyak Warga Nagan Saat Berada di Keramaian Tampa Gunakan Masker
RedaksiSEURAMOE SUKA MAKMUE - Masih banyak warga Kabupaten Nagan Raya beraktifitas di luar rumah atau berada ditempat keramaian seperti pasar tanpa menggunakan masker.
Pantauan Seuramoeaceh.com, Minggu (12/04/20) di Pasar Simpang Peut Kecamatan Kuala, mayoritas pembeli dan penjula di pasar tersebut tidak menggunakan masker meski mereka berada dalam jarak kurang satu meter.
Alasan mereka seragam, tidak ada masker di pasaran. Bilapun ada, harga jualnya terlalu mahal. Dengan harga mahal, dalam kondisi semacam ini tidak semua warga mampu membelinya.
“Sebetulnya pingin sekali menggunakan masker untuk menjaga diri, tapi maskernya tidak ada. Bilapun ada harganya mahal sekali,” kata seorang wanita saat ditanya Seuramoeaceh.com.
Menurut wanita itu, ia bukan tidak mematuhi himbauan pemerintah agar menggunakan masker saat berada diluar rumah, tapi itu tadi, masker tidak ada.
Dengan demikian, berdiam diri dirumah atau keluar rumah tampa menggunkan masker baginya sama-sama memiliki resiko. Berdiam diri dirumah, resikonya kelaparan. Belanja ke pasar tampa masker resikonya tertular virus.
“Berdiam diri dirumah dan keluar rumah tampa masker, resiko tetap ada. Saya lebih pilih keluar rumah tapa masker dari pada anak-anak kelaparan,” tutupnya. (*)










Komentar