Duh! Diduga Tidak Tegas, Ketua DPRK Nagan Raya Dihadiahi Limbah

SEURAMOE SUKA MAKMUE- Sebagai bentuk protes, mahasiswa Nagan Raya menghadiahkan cairan berarama tak sedap diduga limbah kepada Ketua DPRK setempat
Hadiah itu diberikan saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan warga Alue Rambot Kecamatan Darul Makmur di Aula DPRK Nagan Raya terkait bau limbah PT Raja Marga Sabtu (29/08/20) lalu.
Kepada Seuramoeaceh.com mahasiswa menyebut hal itu dilakukan karena kecewa terhadap persoalan limbah PT Raja Marga yang tak kunjung tuntas meksi telah tiga kali dilakukan RDP.
"Dari tiga kali RDP hasilnya seperti jalan ditempat,” kata Adil Kurniawan, seorang mahasiswa kepada Seuramoeaceh.com.
Hingga kinipun, kata Koordinator Mahasiswa Pemuda Peduli Lingkungan dan Sosial-Aceh (AMPLAS-Aceh) itu, DPRK tidak tegas terkait persoalan limbah PMKS tersebut
Komentar