Dituduh Maki Anggota Dengan Sebutan "Bencong" Begini Tanggapan Kapolres Blitar

Dituduh Maki Anggota Dengan Sebutan "Bencong" Begini Tanggapan Kapolres BlitarSuara.com/Farian
Kapolres Blitar AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya

SEURAMOE BLITAR - Kapolres Blitar AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya dilaporkan ke Polda Jatim oleh anggotanya sendiri, Kasatsabhara AKP Agus Tri Susetyo.

Laporan itu disampaikan ketika dirinya mengajukan permohonan resign atau mundur dari kepolisian republik Indonesia ke Polda Jatim, Kamis (1/10/2020) tadi.

AKP Agus memilih mundur dari kepolisian karena mengaku sudah tak tahan sering dimaki oleh AKBP Fanani.

Bahkan Fanani disebut sering mengatai binatang ketika sedang marah.

"Saya tidak pernah sampai menyebut binatang. Sampean kan tahu sendiri. Mana pernah saya seperti itu?" kata Fanani ketika diklarifikasi SuaraJatim di hari yang sama.

Fanani menjelaskan, kemarahan yang ditujukan pada Agus Tri gegara masalah rambut.

Ceritanya ada salah satu personel Sat Sabhara yang kedapatan tidak rapi.

Sumber:Suara.com

Komentar

Loading...