RPC-19 Buka Posko Pencegahan COVID-19 Depan Makodim Aceh Barat

SEURAMOE MEULABOH – Tiga lembaga mahasiswa membentuk komonitas Relawan Pencegahan COVI-19 (RPC-19) di Aceh Barat.
Mereka membuka Posko depan Kodim 0105 Aceh Barat bersebelahan dengan Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh.
Koordinator RPC-19 Deni Setiawan mengatakan, RPC-19 terdiri dari Perserikatan Lembaga Mahasiswa Kesehatan (PELMAKES) Aceh Barat, Ikatan Alumni Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Teuku Umar (IKA FISIP UTU) dan LENTERA Aceh.
“Relawan Pencegahan Covid-19 ini dibentuk diluar Pemerintah Kabupaten Aceh Barat dan membentuk Posko sendiri," katanya kepada Seuramoeaceh.com, Senin (06/04/2020)
Posko RPC-19 didirikan bertujuan untuk ikut berpartisipasi dalam upaya pecegahan penularan coronavirus COVID-19 di Aceh Barat.
Dalam mencegah penularan virus corona, RPC-19 akan membagi-bagikan masker, penyemprotan cairan desinfektan, pengecekan suhu tubuh dan pengecekan darah bagi masyarakat.
RPC-19 juga menerima donasi berbentuk barang seperti Alat Pelindung Diri (APD) dan sembako.
APD akan disalurkan ke tenaga medis dan relawan serta sembako akan diberikan kepada warga terdampak COVID-19
Mereka juga menerima bantuan bibit-bitan seperti bibit cabai, jagung, padi, dan jenis sayuran lain untuk disalurkan ke beberapa petani untuk menjaga ketahanan pangan di Aceh Barat.
“Selama wabah COVID-19 berebak, harga bahan kebutuhan pokok dan lain mulai merangkat naik dan stok bahan pokok mulai menipis,” ujar Deni.
“Maka itu donasi bibit-bibitan sangat dibutuhkan agar kedepan kebutuhan pangan masyarakat tetap terjamin,” tutupnya. (*)
Komentar