Pelaku Penikaman di Nagan Buron, Korban Dirawat di RSUD-SIM

Penganiayaan. |FOTO.NET

SURAMOE SUKA MAKMUE - Pelaku penikaman Hamzah (32) warga Alue Waki Kecamatan Darul Makmur masih buron.

Sementara korban dirawat di RSUD-SIM karena mengalami luka serius dibagian dada dan perut akibat tikaman senjata tajam.

Pelaku berinisial S (38), RW (33) dan TR (25) juga warga Desa tersebut melarikan diri paska kejadian.

Peristiwa penganiayaan itu sendiri terjadi Ahad malam (21/02/21) sekira pukul 22.30 WIB.

Ketika itu, korban dan rekannya Bahktiar A (38) lagi mengeluarkan kayu jenis jabon dari Blang Tripa menggunakan truk.

Setiba di Desa Alue Waki, mereka dihadang oleh para pelaku. Salah satu pelaku berinisial S langsung menghajar Baktiar.

Sementara TR menikaman Hamzah tiga kali dibagian perut dan dada hingga roboh tak sadarkan diri.

Setelah kedua korban tak berdaya, ketiga pelaku melarikan diri dan masih diburu oleh pihak kepolisian.

“Pelaku masih kami buru,” kata Kapolres Nagan Raya AKBP Risno SIK kepada awak media hingga kini keberadaannya belum diketahui.(*)