Isu Sepeda Di Kenai Pajak, Pencinta Sepeda Katakan Perbaiki Dulu Fasilitas Penggunanya

.
SEURAMOE JAKARTA - Kementrian perhubungan (Kemenhub) akan mempersiapkan aturan pajak bagi para pengguna sepeda.
Isu ini kemudian kembali mendapat keluhan dari masyarakat, apalagi sepeda kini tengah banyak diminati oleh semua kalangan karena dinilai lebih praktis.
“Kalau saya sendiri keberatan bersepeda dikenakan pajak. Karena kita membeli sepeda sudah dikenakan pajak pembelian, tapi sudah ada bantahan dari Kemenhub,” tegas ketua umum Trifold Owners Community (TOC), dikutip dari Republika.co.id, Rabu (01/07/20).
Namun ia juga mengatakan, jika memang nantinya akan ditetapkan pajak bagi pengguna sepeda, maka pemerintah harus memperbaiki infrastrukturnya.
Jika ini sudah dipenuhi, pengguna sepeda juga akan merasa aman dan nyaman. Jadi sudah tidak menjadi masalah kalaupun harus membayar pajak.
Komentar