HUT Bhyangkara ke 76
Asik! Warga Kelahiran 1 Juli Dapat SIM Gratis
Foto: Dok Polres Nagan RayaSEURAMOEAceh l Puluham warga kelahiran 1 Juli mendapat Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis dari Polres Nagan Raya.
Dikutip dari laman resmi Polres Nagan Raya, pemberian SIM gratis bagi warga, ini spesial di hari Bhayangkara ke-76.
Kapolres Nagan Raya AKBP Setiyawan Eko P melalui Kasat Lantas Iptu Hanifah Anas mengatakan, program ini telah disosialisasikan jauh-jauh hari melalui media sosial.
“Kita memiliki program SIM gratis yang dibuka pada tanggal 20 Juni sampai dengan tanggal 30 Juni,” kata Iptu Hanifah, Jumat (01/07/22).
Kata Iptu Hanifah, sedikitnya 11 pemohon SIM yang lahir di awal Juli tmengikuti berbagai rangkaian test.
“Meski program SIM gratis dikhususkan bagi warga yang lahir pada tanggal 01 Juli, prosedur permohonan SIM tetap dilakukan, seperti uji teori dan uji," ujarnya
Kasat Lantas menyebut, program SIM gratis bagi warga kelahiran 1 Juli terselenggara berkat kerjasama Polres Nagan Raya dengan BSI KCP Nagan Raya.
Dalam kegiatan ini Polres menggaet Bank BSI dalam hal pelunasan Pembayaran Negara Bukan Pajak (PNBP) yang harus dibayarkan oleh masyarakat.
“Jadi, di hari Bhayangkara ini kita bekerjasama dengan pihak Bank Syariah Indonesia” pungkas Hanifah. (*)










Komentar