Api Hanguskan Rumah dan Kios Milik Warga Abdya

SEURAMOE
BLANGPIDIE - Satu unit rumah semi permanen bersama sebuah
kios berkontruksi kayu milik warga desa Rubek Meupayong Kecamatan Susoh Abdya
Selasa (28/5/2019) sekira pukul 10:30 WIB hangus terbakar.
Informasi yang
diperoleh seuramoeaceh.com dilokasi kejadian menyebutkan, dengan
sekejap api langsung melahap seluruh bagian rumah dan Kios.
"Rumah dan Kios memang berdampingan, tapi
masing-masing beda pemiliknya," imbuh Nur warga setempat.
Tambah Nur, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 10 :
30 WIB saat warga sedang beraktivitas.
"Tiba-tiba terdengar suara teriakan kebakaran, saat saya lihat ternyata benar, seketika warga langsung berhamburan keluar rumah untuk membantu pemadaman," tutur.
Namun sebut Nur api terus membumbung tinggi dan membakar
semua barang dan rumah.
"Barang beserta uang tidak ada yang bisa
diselamatkan karena api terlalu cepat memakan seluruh isi rumah dan kios,"
ungkapnya.
Nur mengaku tidak mengetahui siapa nama lengkap Korban
kebakaran," Biasanya kami panggil pemilik ruma Poya Innah sementara Kios
milik Mus," tuturnya.
Nur mengatakan, tidak mengetahui apa penyebab api
menghanguskan rumah dan satu unit kios.
"Kebetulan saat saya lari menuju depan rumah api
memang sudah besar," demikian tuturnya.
Amatan seuramoeaceh.com dilokasi kejadian api
sudah berhasil dipadamkan oleh warga yang dibantu 2 unit mobil Pemadam
Kebakaran milik BPBK Abdya. (Julida Fisma)










Komentar