Pohon Bambu Hambat Aliran Sungai Krueng Manggeng

Pohon Bambu tumbang dan menghambat aliran sungai Krueng Manggeng di Perbatasan Gampong Tokoh II dan Blang Manggeng. Foto: SURAMOE/JULIDA FISMA

SEURAMOE BLANGPIDIE – Pohon bambu disepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) Krueng Manggeng, Kecamatan Manggeng dan Kecamatan Lembah Sabil Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) tumbang dan menghambat aliran sungai di beberapa desa di kawasan tersebut.

Keterangan warga kepada Seuramoaceh.com, Senin (24/6/2019) menyebutkan, tumbangnya rerumpunan pohon bambu yang berada di pingiran sungai Krueng Manggeng disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut.

“Hujan lebat menyebabkan air sungai naik sehingga tanah dipingir sungai longsor yang mengakibatkan rumpun pohon bambu tumbang ke sungai,” ujar Jamal.

Dia mengatakan, tumbangnya rerumpunan pohon bambu
tersebut terjadi di Gampong Tokoh I Kecamatan Manggeng dan Gampong Tokoh II
Kecamatan Lembah Sabil.

“Kabarnya ada dua titik lokasi yang pertama perbatasan Tokoh
II dan Gampong Blang Manggeng serta Gampong Tokoh II,” tutur Jamal.

Akibat kejadian tersebut kata Jamal, rerumpunan pohon
bambu menghambat aliran sungai krueng manggeng.

“Kondisi saat ini sudah menghambat aliran sungai, kita
kawatirkan jika tidak segera ditangani air akan meluap dan terjadi banjir,”
ulas Jamal.

Dia berharap agar adanya upaya dari pemerintah untuk
segera mengatasi peristiwa tersebut sebelum berimbas lebih luas ke rumah dan
jalan desa.

“Kalau tidak segera ditangani itu akan mengancam jalan
desa, rumah dan kebun warga,” demikian pinta Jamal yang dibenarkan oleh warga
lainnnya. (Julida Fisma)