Ternyata! Salah Lebih Baik dari Ronaldo dan Messi
SEURAMOEACEH | Ternyata pesepak bola terbaik abad ini bukan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi.
Ronaldo dan Messi duo megabintang lapangan hijau itu selalu disebut sebagai pesepak bola terhebat.
Tapi pendangan berbeda diungkapkan olah mantan striker Blackburn Rovers, Chriss Sutton.
Menurut Sutton, penyerang Liverpool Mohammed Salah lebih baik dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
“Saat ini, dia (Mo Salah), lebih baik dari Messi dan Ronaldo,’’ kata Sutton seperti dikutip FIN dari BBC Selasa (05/10/21).
Konsistensi Salah sebagai pemain, adalah alasan mengapa predikat itu layak menjadi milik pesepak bola asal Mesir itu.
Di musim ini, Mohammed Salah telah mencetak 9 gol dari sembilan laga yang sudah ia mainkan bersama The Reds.
Dalam tiga musim terakhir, pemilik nomor punggung 10 itu, memiliki catatan rata-rata 21 gol di setiap musimnya bersama Liverpool. (*)