Anggota DPRK Aceh Jaya Desa Pemerintah Bangun Tanggul di Kuala Panga
Calang - Anggota DPRK Aceh Jaya Muhammad Diah mendesak pemerintah Aceh Jaya dan Aceh untuk merespon keluhan masyarakat Panga terkait kondisi kuala Panga.
Hal itu disampaikan politisi PA saat meninjau Kuala Panga yang menjadi pintu keluar masuk boat nelayan kecamatan Panga, di kawasan Desa Keude Panga, Aceh Jaya.
"Kita sudah beberapa kali menyampaikan keluhan ini kepada pemerintah baik dalam paripurna ataupun penyampaian secara khusus," jelasnya.
"Namun hingga saat ini keluhan masyarakat Panga khususnya nelayan belum direspon secara maksimal," tambahnya.
Pada kesempatan tersebut dirinya mendesak pemerintah untuk cepat melakukan pembangunan tanggul di kuala Panga yang sudah tidak dapat digunakan oleh nelayan sejak 7 tahun terakhir.
Menurut pria yang akrab disapa Tgk Nuh ini, selama tidak dapat difungsikannya lagi kuala tersebut kehidupan perekonomian masyarakat memburuk khususnya bagi para nelayan.
Dimana para nelayan ini sendiri harus mengeluarkan modal lebih besar untuk ke kuala Lhok Calang dimana lokasi tersebut saat ini menjadi persinggahan boat mereka.
"Bukan hanya nelayan, jika muara ini diperbaiki maka permasalahn banjir di kecamatan Panga juga dapat di atasi, jadi jika ini ditanggapi ada sejumlah persoalan yang akan selesai," cetusnya.
"Kita mendesak pemerintah untuk segera, kalau memungkinkan pada perencanaan anggaran tahun 2025 ada alokasi untuk pembangunan jetty atau tanggul di Panga," tutupnya.(**)