Sambut Hari Sumpah Pemuda 2019, KoPA Akan Gelar Festival Meupatoun
SEURAMOE SUKA MAKMUE – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Sumpah Pemuda 2019, Komunitas Pantoun Aceh (KoPA) Nagan Raya akan menggelar Festival Milenial Meupantoun 2019.
Hal itu disampaikan oleh Ketua KoPA Nagan Raya, Tarmizin Idris di kantor Seuramoe Aceh, Ujong Fatihah, Senin malam (24/09/2019). Tarmizi menyebutkan, festival ini sebagai ajang kreatifitas kaum milenial dalam menyalur dan mengembangkan bakat seninya.
“Insha Allah, bulan depan bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, KoPA akan menggelar Festival Millineal Meupatoun 2019,” kata Tarmizi, didampingi Ketua KNPI, Banta Diman, seniman debus, Ali Syabana dan beberapa pengurus inti KoPA.
Tamizi menjelaskan, ada beberapa sasaran ingin dicapai melalui Festival Milenial Meupatoun 2019. Pertama, untuk meningkatkan kemampuan kaula muda dalam menulis dan membaca pantoun.
Kedua, untuk menggugah kesadaran kolektif agar sama-sama menjaga, melestarikan, dan menghidupkan kembali seni budaya daerah di Nagan Raya khususnya dan Aceh pada umumnya.
Dan ketiga, kata Tarmizi, festival ini sebagai ajang kreatifitas kaum milenial dalam menyalur dan mengembangkan bakat seninya. Sehingga kedepan akan lahir penyair-penyair muda berbakat.
“Selain itu, Festival Milenial Meupatoun 2019, juga sebagai wujud dukungan KoPA terhadap program Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya, yaitu Agama Tapeukong Budaya Tajaga,” ujarnya.
Masih menurut Tarmizi Idris, dalam Festival Milenial Meupatoun 2019, pihak KoPA menyediakan hadiah jutaan uang pembinaan, piala dan penghargaan bagi juara I, II dan III serta juara harapan I.
“Untuk syarat dan ketentuan bagi para peserta, nanti akan diumumkan oleh paniti penyelenggara pada awal Oktober bulan depan,” demian kata Tarmizi. (Darmawan)