Ketua FAJ: Pemuda Nagan Jangan Jadi Penikmat Kesuksesan Orang

Foto: Seuramoe/Basri Adi
Ketua Forum Persahabatan Aceh Jepang (FAJ) Zulfriansyah saat memberi motivasi kewirausaan

SEURAMOE SUKA MAKMUE – Ketua Forum Persahabatan Aceh Jepang (FAJ) Zulfriansyah memberi motivasi kewirusahaan kepada peserta latihan kerja Kamis (2/09/20).

Motivasi itu diberikan Zulfriansyah di Balai Latihan Kerja (BLK) Nagan Raya di Desa Rubek Kecamatan Kuala Pesisir atas permitaan pelaksana kegiatan.  

“Kedatangan saya ke BLK untuk memberi motivasi dan pemahaman seperti apa dunia usaha,” katanya saat dihubungi Seuramoeaceh.com, Jumat (26/09/20).

Zulfriansyah menyebut, motivasi itu diberikan kepada peserta yang baru selesai mengikuti pelatihan selama 240 jam atau satu bulan.

Menurutnya, pemuda seperti peserta pelatihan di BLK Nagan Raya punya kesempatan luas untuk membuka usaha sendiri.

“Apa lagi mereka sudah punya sertifikasi kerja dan itu menjadi kesempatan besar untuk ke Jepang," tambahnya.

Zulfriansyah juga mengajak para pemuda untuk berwirausaha agar menjadi pengusaha sukses dan tidak menjadi penikmat kesuksesan orang lain.

"Pemuda jangan hanya jadi penikmat kesuksesan orang, kita juga berhak sukses," harapnya.

Sementara kepala BLK Muhammad Johansyah mengatakan, motivasi seperti itu sangat dibutuhkan dan perlu dilakukan.

“Itu juga merupakan program dalam pelatihan mengingat pengaruh media sosial membuat pemuda lalai," ujar Johansyah. (*)