Cegah Corona, Keuchik Kuta Sayeh Gandeng Tim Pencegahan COVID-19 PMI

Dok Pribadi
M Abbas Amin, Keuchik Kuta Sayeh

SEURAMOE SUKA MAKMUE – Antisipasi penyebaran virus corona, Keuchik Gampong Kuta Sayeh Kecamatan Seunagan menjalin kerja sama dengan Tim  Pencegahan Covid-19 PMI Nagan Raya.

Keuchik Kuta Sayeh M. Abbas Amin mengatakan, kerja sama ini bertujuan untuk mencegah penularan dan penyebaran COVID-19 di Kuta Sayeh khususnya dan Nagan Raya pada umumnya.

“Kerja sama ini kami lakukan agar virus corona tidak menyebar karena mencegah lebih baik dari pada mengabati,” kata Abbas melalui pesan tertulis dikirim ke redaksi seuramoeaceh.com, Minggu (05/04/2020)

Ia menghimbau kepada warga Kuta Sayeh yang kini berada diluar Nagan Raya bila nanti pulang ke kampung harap melapor ke Pos Pencegahan Covid-19 Gampong Kuta Sayeh.

Terpisah, Ketua Tim Pencegahan Covid-19 PMI Nagan Raya Tarmizi Idris mengucapkan terimakasih kepada Keuchik Kuta Sayeh yang berkerjasama dangan PMI Nagan Raya dalam rangka penanggulangan virus corona.

Menurut Tarmizi, peran serta semua pihak termasuk Keuchik Gampong untuk membantu pemerintah dalam upaya penanggulangan wabah COVID-19 memang sangat dibutuhkan.

“Saya mengapresiasi peran serta Keuchik Kuta Sayeh bersama Tim Pencegahan Covid-19 dalam upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19,” kata Tamizi.

Menurut Tamizi, di Gampong Kuta Sayeh telah dilakukan penyemprotan desinfektan di tempat-tempat umum dan di rumah masyarakat yang baru pulang atau istilah PMI OBP.

“Dengan langkah ini kita berharap, InsyaAllah Nagan Raya akan terbebas dari wabah ini dan masyarakat segera terbebas dari ketakutan,” ujar Tarmizi.

Tim COVID-19 PMI Nagan Raya yang turun kelapangan hari ini berjumlah lima orang. Tim ini di pimpin oleh Korlap Salmawi, Irwandi, Romi dan Fajriyanti. (*)