182.840 Surat Suara Pilkada 2024 Tiba di Kantor KIP Aceh Singkil
Singkil — Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Singkil telah menerima sebanyak 182.840 surat suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Logistik surat suara tersebut tiba pada Minggu (29/10) sekitar jam 07.30 pagi dengan pengawalan ketat dari Polres dan Panwaslih Aceh Singkil.
Ketua KIP Aceh Singkil, M. Nasir, kepada Seuramoeaceh.com, menyampaikan bahwa jumlah surat suara yang diterima terdiri dari 90.420 lembar untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Singkil serta 90.420 lembar untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh dan untuk Surat Suara Pemilihan Ulang (PSU) sebanyak 2000
"Proses pelipatan surat suara akan dimulai pada 4 atau 5 November," ujar Nasir pada Kamis (31/10/2024).
Nasir juga menjelaskan rencana distribusi logistik Pilkada. Untuk wilayah daratan, distribusi akan dilakukan sehari sebelum hari pemilihan, sementara untuk wilayah kepulauan diperkirakan akan dikirim dua hingga tiga hari sebelumnya, tergantung kondisi cuaca dan aksesibilitas.
Dengan persiapan ini, KIP Aceh Singkil berharap pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif.(**)