M Kasem Ibrahim: Janji dan Visi-Misi JaDin Telah Dijalankan

SEURAMOE SUKA MAKMUE – Mantan Ketu tim pemenangan pasangan HM Jamin Idham dan Chalidin Oesman (JaDin) M Kasem Ibrahim B.Sc mengatakan, dalam setahun pertama, visi-misi dan janji politik JaDin telah mulai di laksanakan
Dalam visi Agama Tapeukong misalnya, jelas M Kasem, JaDin sudah merintis pembangunan Madrasah Ulumul Quran (MUQ) melalui Yayasan Tarbiyatun Ummah yang sekarang sudah berlangsung proses PBM di kantor Yatim Alue Thoe.
“Gedungnya tengah kami bangun di belakang BM Nagan,” jelas mantan Wakil Bupati dan politisi Golkar itu kepada Seuramoe Selasa (09/10/2018).
Soal santunan kematian (asuransi), tambah M Kasem, sudah dimulai. Sebanyak 70 orang setiap desa akan mendapat asuransi sebesar Rp 21 hingga 24 juta bagi setiap warga yang meninggal dunia.
“Begitupun dengan listrik gratis sudah mulai diberikan dan pembangunan infrastruktur lagi dilaksanakan sekarang,” pungkas M Kasem Ibrahim B.Sc. (*)
Komentar